Dibaca Normal : 3 Menit
Pemerintah sedang merancang program pensiun tambahan untuk pekerja di Indonesia. Sehingga, para pekerja akan terkena potongan gaji dari program ini. Lantas, apa alasan pemerintah melakukan hal ini?
Summary:
- Rancangan program pensiun tambahan bertujuan meningkatkan rasio pendapatan kerja saat masa pensiun
- Program ini akan melalui potongan gaji para pekerja nantinya
Rancangan Program Pensiun Tambahan
Ogi Prastomiyono selaku Kepala Eksekutif Pengawas Perasuransian, Penjaminan, dan Dana Pensiun Otoritas Jasa Keuangan mengatakan peraturan pensiun tambahan sedang pihak mereka rancangkan untuk para pekerja.
Ia juga mengatakan bahwa total potensi dana pensiun masih jauh rendah dari total PDB di Indonesia. Per juni 2024, dana pensiun mencapai Rp 1.448,28 triliun yang mengalami kenaikan sebesar 7,58% dari year on year.
Namun, Ogi menegaskan itu hanya 6,73% dari PDB di tahun 2023 yang senilai Rp 20.892,4, triliun yang artinya ini memiliki kesempatan untuk semakin besar. Oleh karena itu, ini salah satu alasan pemerintah merancang program pensiun tambahan.
Adanya rancangan program ini juga merupakan turunan UU Nomor 4 Tahun 2023, yang berisi:
- Penambahan Lembaga Keuangan yang dapat mendirikan dana pensiun
- Perbaikan tata kelola dan kebijakan investasi
- Penetapan usia pensiun normal dan percepatan
- Ketentuan pengelolaan aset yang terkait dengan keuangan negara
Ogi juga menjelaskan bahwa program pensiun ini memang tambahan namun bersifat wajib bagi pekerja. Akan tetapi, target program ini nantinya adalah pekerja yang memiliki pendapatan melebihi nilai yang akan pemerintah tentukan nantinya.
Baca juga: Rekomendasi Kota Terbaik Untuk Masa Pensiun
Alasan Adanya Program Pensiun Tambahan
Pemerintah merancang program pensiun tambahan dengan tujuan menaikkan rasio pendapatan pekerja saat masa pensiun dibandingkan dengan pendapatan saat masih jadi pekerja.
Rasio pendapatan pekerja di Indonesia masih tergolong rendah, yaitu berada di angka 15-20%. Sedangkan International Labour Organization (ILO) menyarankan minimal rasio pendapatan pekerja berada di angka 40%.
Angka ini jauh dari angka minimum yang ILO anjurkan, sehingga pemerintah harus membuat keputusan untuk meningkatkannya.
Langkah yang dilakukan salah satunya adalah dengan meningkatkan keterlibatan masyarakat dalam program dana pensiun. Caranya dengan menambah iuran pensiun atau intensifikasi dan memperluas program dana pensiun atau ekstensifikasi.
Ketidakpastian ekonomi global dan tantangan ekonomi domestik telah memperburuk situasi pensiun. Pemerintah melalui program ini berharap dapat mengurangi beban finansial di masa pensiun dan memberikan rasa aman lebih besar bagi pekerja yang akan memasuki masa pensiun mereka.
Langkah ini juga merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk memastikan keberlanjutan sistem pensiun dan menyesuaikan dengan perubahan ekonomi yang ada.
Persiapkan Masa Pensiun yang Sejahtera
Belajar dari program pensiun yang pemerintah siapkan, kita dapat melihat bahwa pensiunan di Indonesia masih jauh dari kata sejahtera. Sehingga, hal ini menjadi isu yang serius agar setelah pensiun, para pekerja tetap mendapatkan hidup yang layak.
Selain program yang pemerintah canangkan, Anda dapat menyiapkan masa pensiun lebih dini dengan banyak cara. Namun, jika Anda bingung mempersiapkan masa pensiun, segera gunakan Jasa Konsultasi Rencana Pensiun di Finansialku.
Anda akan mendapatkan masukan dan rencana pensiun yang tentunya eksklusif dari Perencana Keuangan yang tersertifikasi.
Segera booking jadwal konsultasi Anda melalui Whatsapp 0851 5866 2940 atau klik banner di bawah ya!
Disclaimer: Finansialku adalah perusahaan perencana keuangan di Indonesia yang melayani konsultasi keuangan bersama Certified Financial Planner (CFP) seputar perencanaan keuangan, rencana pensiun, dana pendidikan, review asuransi dan investasi.
Finansialku bukan platform pinjaman online dan tidak menerima layanan konsultasi di luar hal-hal yang disebutkan sebelumnya. Artikel ini dibuat hanya sebagai sarana edukasi dan informasi.
Referensi:
Iqbal Dwi Purnama. 3 September 2024. Gaji Pekerja Bakal Dipotong Lagi, Pemerintah Siapkan Program Pensiun Tambahan. www.ekbis.sindonews.com
Jolinda Amoreka. 5 September 2024. Pemerintah Rancang Program Pensiun Tambahan untuk Pekerja. www.palu.tribunnews.com
admin. 6 September 2024. Siap-siap, Gaji Pekerja Akan Dipotong Lagi Buat Program Pensiun Tambahan. www.kumparan.com